Memperbaiki Music Box Yang Rusak Pada Bagian Baterainya || IndoGSM
memperbaiki music box yang rusak
Assalamualaikum wr.wb
Hari ini saya akan membuat laporan mengenai kegiatan saya pada hari ini, yaitu Memperbaiki kerusakan pada Music Box. berikut adalah laporannya.
A.Pendahuluan
a.Pengertian
Music Box adalah sebuah alat elektronik yang memiliki fungsi untuk mengeluarkan output berupa suara yang lebih kencang, besar, dan kuat dari prangkat yang terhubung.
b. Latar Belakang
karena ingin memperbaiki music box yang rusak
B.Maksud dan Tujuan
agar music box bisa di gunakan kembali
C.Batasan dan Ruang Lingkup
memperbaiki kerusakan pada bagian baterai di music box dengan menggunakan alat dan bahan yang tersedia
D.Metode Pelaksanaan
Memperbaiki kerusakan pada baterai music box dan memanfaatkan baterai hp bekas yang sudah tidak terpakai tapi masih bisa di gunakan untuk mengganti batrai dari music box
E.Alat dan Bahan
- Solder
- Timah Kawat
- Kabel kecil dan tipis (saya menggunakan kawat untuk menjumper)
- Music Box yang akan di perbaiki
- Baterai HP bekas yang masih bisa di gunakan
F.Target Waktu
09.00 - 16.00
G.Tahapan Pelaksanaan
- Karena kemarin saya sudah mencari penyebab dari kerusakan pada music box nya, hari ini saya akan memperbaiki music box tersebut
- persiapkan semua alat dan bahan yang di butuhkan
- bongkar music box
- lepas baterai music box yang lama
- berikan timah pada setiap ujung kawat jumper yang akan di tempelkan pada baterai dan music box
- tempelkan setiap ujung kawat jumper pada music box dan baterai. sesuaikan setiap kutub min dan plus nya.
- jika berhasil, biasanya lampu pada music box akan menyala
- setelah itu, coba cek music box dengan menyalakannya. jika sudah bisa menyala, itu artinya music box sudah di perbaiki dan siap untuk di gunakan
- foto hasil solder :
H.Temuan Permasalahan dan Cara Penyelesaiannya
- Ternyata terdapat teknik menyolder yang lebih mudah dan tidak rumit. dan teknik tersebut saya pelajari dari mas dodo
I.Kesimpulan
Memperbaiki kerusakan pada baterai music box tidaklah terlalu sulit jika terjadi kerusakan pada baterainya. karena kita bisa mengakali hal tersebut dengan membuat baterai hp sebagai ganti dari baterai music box.
J.Referensi
- Mas dodo
- Internet
- youtube